Sabtu, 29 November 2008

Match Preview & Exclusive Photos: Volley Final 2004 vs 2005 (cowok)

Sabtu, 29 November 2008
Pertandingan dimulai sekitar jam 10.15, karena menunggu kelengkapan tim dari 2005. Cukup panas cuaca jam sgitu.

Jalannya pertandingan:
Set I:
1. Hampir sama seperti yang cewek, di awal-awal pertandingan dikuasai oleh 2005.
2. Arjuna generator sering melakukan kesalahan-kesalahan sendiri dari yang out dan servis yang tak terarah.
3. Saproni kebanyakan membuat aksi dengan menggunakan kaki ketika mendapat bola yang kadang-kadang merugikan tim :D.
4. Servis dari Reza sering terlalu bertenaga sampai out jauh banget.
5. Sering terjadi salah paham ketika bola reli, kebingungan siapa yang ambil.
6. Ajoy masih grogi dengan servis bola di atas kepala :D.
7. Manager Wahyu agak gelisah dengan hasil dari arjuna generator, sampai dia melontarkan kata-kata yang membuat salah satu anak buahnya keder (red:Firman) :D.
8. Set I 2005 unggul dengan kemenangan 25-18.
Set II:
1. Saproni diganti Feri dan Reza diganti prima.
2. Di awal pertandingan masih berjalan seimbang antara kedua tim.
3. Prima masih grogi untuk awal-awal dan feri servis serta pukulannya keras banget hingga out :D.
4. Tulus mulai menemukan bentuk permainannya.
5. Arjuna generator mulai dapat menguasai pertandingan.
6. Pertahanan dari Rofiq dan Prima sangat brilian.
7. Abrar 05 sangat diwaspadai, karena smashnya begitu keras dan terarah.
8. Sesekali Anno dan Tulus melakukan umpan 1-2 smash.
9. Tulus melakukan smash yang bener-bener terarah, meski dia udah mulai gendut tp jump powernya masih tinggi :D.
10. Set II dimenangkan arjuna kita dengan skor 25-18.
Set III:
1. Feri diganti Saproni.
2. Arjuna mengambil inisiatif untuk menekan terus melalui servis yang agak seperti dieffect dari Tulus.
3. Prima dan Rofiq kembali melakukan pertahanan yang sangat baik dari smash Abrar 05.
4. Kartolo 05 dan Abrar 05 menggagalkan smash dari Tulus dengan double blokingannya.
5. Ajoy membagi bola kepada Tulus dan Anno dengan baik.
6. Saproni udah gak memakai kakinya lagi :D.
7. Anno sering melakukan smash yang terarah dan masuk.
8. Arjuna kita unggul sementara cukup jauh ketika akhir-akhir set III berakhir, namun 2005 terus mengejarnya.
9. Akhirnya arjuna kita menang 25-23 dengan sangat dramatis.
Set IV:
1. Pertandingan berjalan cukup seimbang di awal-awal.
2. Berkali-kali dan sekali lagi Prima dan Rofiq mampu menahan serangan dari tim 2005 dengan jatuh bangun.
3. Saproni sekali-kali melakukan bloking, namun gagal.
4. Sepakan kaki dari Saproni kali ini akhirnya masuk dan terarah setelah sekian lama percobaan yang dia lakukan :D.
5. Ajoy terus menciptakan peluang dari servisnya.
6. Kerjasama Tulus dan Anno lagi-lagi membuahkan poin yang penting.
7. Tulus vs Abrar 05 dalam duel bloking dan smash yang dimenangkan oleh Tulus.
8. Kejar-kejaran poin.
9. Akhirnya arjuna generator menang dengan skor 25-21.

Hasil Pertandingan (4 set):
2004 vs 2005: 18-25,25-18,25-23,25-21

Susunan Pemain:
Ajoy(c),Anno,Tulus,Reza,Rofiq,Saproni,Prima,Feri

Berikut adalah foto2 eksklusif dari voli cowok:

Sikap sempurna dari Rofiq dan Ajoy melihat bolanya

Tulus in action

Prima sedang menangkis bola tepat di depan kepalanya

Anno Smassshhh!!

Loh Pront, mana bolanya??

Anno lagi senyum dan Tulus senyum sebagian :D

Srikandi yang sedang menonton arjunanya maen :D

Saproni very cool..

Semua terkagum-kagum dengan smashnya Tulus

Salah satu sudut yang unik :D

Tulus vs Abrar 05

Prima dan Rofiq gaya jongkok dalam voli :D

Match Preview & Exclusive Photos: Volley Final 2004 vs 2006 (cewek)

Pertandingan dimulai sekitar jam 8.15 dan admin datang agak telat, karena bangun kesiangan :D gak penting.

Jalannya pertandingan: Set I:
1. Di awal-awal pertandingan 2006 lebih banyak menguasai pertandingan.
2. Diajeng diganti oleh Devina.
3. Banyak servis-servis dari 2006 yang tidak dapat dikembalikan dengan baik oleh srikandi-srikandi generator terutama dari Dini 06 dan Kartika 06.
4. Sering terjadi salah penempatan posisi yang mengakibatkan kebingungan siapa yang ambil bola di daerahnya.
5. Srikandi-srikandi kita mulai memanas, sayangnya pada akhir-akhir pertandingan, jadi terlambat untuk mengejar skor yang sudah cukup jauh tertinggal.
6. 2006 menutup set I ini dengan kemenangan 25-17.
Set II:
1. Jati yang merangkap manager diganti oleh Ida.
2. Srikandi generator mulai menguasai pertandingan dengan cukup baik.
3. Permainan semakin seru karena banyak reli-reli panjang di set II ini.
4. Ana banyak mengumpulkan poin dari set ini karena servisnya dia yang tidak dapat dikembalikan 2006 dengan baik.
5. 2006 hampir aja memperkecil ketinggalan mereka melalui servis dari Kartika 06, namun ketika servis dari dia out, maka srikandi kita langsung tancap gas untuk memenangkan set kedua ini dengan keunggulan 25-18
Set III:
1. Srikandi generator sudah mulai menemukan permainan terbaiknya di set ini.
2. Bermain secara kolektivitas, mulai dari Gamma, Icha, Paulin yang dapat menahan gempuran dari 2006.
3. Dan servis-servis dari Devina, Ida, dan Anna yang sering masuk.
4. 2006 hampir juga memperkecil ketinggalan mereka.
5. Manajer jati terus menyemangati agar terus mempertahankan keunggulan kita.
6. 2006 sudah hampir kelelahan pemain-pemainnya, namun srikandi kita generatornya masih panas :D.
7. Set ini dimenangkan oleh srikandi generator dengan skor 15-11.

Hasil Pertandingan (3 set):
2004 vs 2006: 17-25,25-18,15-11

Susunan Pemain:
Ana(c),Diajeng,Jati,Paulin,Icha,Gamma,Devina,Ida.

Berikut adalah foto2 eksklusif dari voli cewek:

Berdoa sebelum bertanding

Menempati posisinya masing-masing

Koq pada ngeliat bola semua?? :)

Papan skor set I, kalah 18-25 :(

Pemandangan dari bawah

Loh, koq ada yang nyusup? :)

Ada tangannya cowok tuh yang pake kaos bandung :D

Slow down baby, instruksinya Devina

Champione, champione, champione!

Selamat, juara umum akhirnya (versi generator)..

Setelah 4 tahun lebih berkecimpung di elektro, baru kali ini akhirnya angkatan kita meraih juara umum pada supremasi olahraga tertinggi yang ada di Elektro UB ini. Itu menurut temen-temen generator sendiri, kalau dari panitia masih blm bisa kasih jawaban, katanya sih nunggu penggumuman tanggal 19 Desember nanti biar surprise gitu. Hal ini gak terlepas dari kemenangan yang diraih punggawa-punggawa generator kita pada penentuan di pertandingan voli yang diadakan sabtu pagi tadi. Mempertandingkan antara 2004 vs 2006 untuk cewek dilanjutkan 2004 vs 2005 untuk cowok. Alhamdulillah, dengan semangat yang berkobar-kobar dan mesin generator yang udah panas, akhirnya bisa memenangkan kedua pertandingan tersebut. Mereka berjuang habis-habisan padahal mereka sempat ketinggalan terlebih dahulu. Untuk keterangan lebih singkat tentang pertandingan yang berlangsung tadi pagi akan diupdate di artikel selanjutnya dan nantikan foto-foto eksklusif dari pertandingan tadi.
Dikatakan sebagai juara umum (versi generator) berdasarkan hasil rekapitulasi berikut:
  1. Juara I: futsal tim A, badminton(ganda campuran), voli(cowok dan cewek) --> 4 kali
  2. Juara II: sepakbola, futsal, dotA --> 3 kali
Foto keluarga sang juara dengan wajah yang sumringah :)

Moga-moga aja kita bener juara umum :D. Yang penting selamat dan terima kasih buat teman-teman generator baik yang maen dan yang mendukung, perjuangan kalian sangatlah heroik. Maju terus generator!!

Selasa, 25 November 2008

juara umum ponsel??

Selasa, 25 November 2008
Gak terasa ponsel 2008 ini dah hampir memasuki babak-babak akhir di tiap perlombaannya. Yang dilombakan antara lain olahraga dan fun games. Untuk olahraga ada sepakbola, futsal, badminton, voli, basket, ceky dan yang terbaru di tahun ini yaitu catur. Kemudian untuk yang fun games ada dotA dan CounterStrike(CS).
Tentunya para punggawa-punggawa generator kita berpartisipasi dalam ponsel kali ini (ya iyalah, kalo g ikutan ya di WO :D). Banyak hal yang didapat dari ponsel kali ini mulai dari yang ingin serius bwt kompetisi, cuma buat have fun aja, ato ada yang g serius sama sekali :D. Itu se terserah dari temen-temen sendiri yang penting kita bisa ikutan berpartisipasi, apalagi ini adalah performance kita yang terakhir buat angkatan kita. Makanya ponsel tahun ini temen-temen mendedikasikannya untuk meraih kenangan yang terindah selama menjadi gemerator secara "formal" (baca:akademik). Tapi secara kultural generator harus tetep eksis dong fren,oke?
Banyak temen-temen bilang pada tahun ini kita dapat juara umum. Hal ini tak lepas dari pengambilan undian ketika malam Technical Meeting yang lumayan beruntung banget, banyak dari cabang olahraga yang langsung bye loh. Coba saja kita analisis secara kronologis tiap-tiap perlombaan. Berikut ini hasil-hasilnya:

1. Sepakbola
Cuma ada 1 tim cowok yang berhasil merebut juara 2 di bawah 2005. Tapi kebanyakan kita menangnya dengan WO alias lawannya pada g lengkap pas pertandingan. Untuk yang "bener-bener maen" alias tanpa WO cuma 2 kali dari 4 kali pertandingan, yaitu lawan 2007 dengan kemenangan 2-0(1-0) dan lawan 2005 dengan kekalahan 0-1(0-0).

2. Futsal
Ada 2 tim yaitu tim A dan B. Dan entah ini kebetulan atau gak, dua tim tersebut sama-sama masuk final alias all generator final. Tim A melaju ke final setelah melawan 2007 A dengan kemenangan 3-2(2-1) dan tim B melaju ke final juga setelah melawan 2006 dengan kemenangan 4-3(1-1) dalam drama adu penalti dan juga sempat terjadi kontroversial akibat wasit yang bertugas kurang tahu peraturannya. Dan ketika di final yang dimainkan di lapangan Champion Matos, tim A menang 9-6(4-2) terhadap tim B. Namun, sepertinya temen-temen dibuat nyantai aja mainnya, gak terlalu ngoyo, jarene bolo dewe :D.

3. Badminton
Ada 3 jenis perlombaan (ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran). Kita hanya masuk ke final pada ganda campuran yang menang melawan VOC yang diadakan di GOR Lili.

4.Voli
Nah, untuk voli masih akan kita nantikan nanti hasilnya pada hari Sabtu, 29 November 2008 jam 8 pagi di lapangan GBE yang mengirimkan tim putra dan putrinya. Tim putra melawan 2005 dan tim putri melawan 2006. Semoga, semuanya bisa dimenangkan oleh kita, amin. Mari kita datang, dukung, dan main (vini, vidi, vici) kedua tim kita sabtu nanti.

5. Basket
Sayang sekali di basket gak ada sama sekali tim dari cowok dan cewek yang mewakili ke final. Ada 2 tim cowok, yang tim A kalah di babak pertama lawan 2007 dan tim B malah WO dengan 2007 jg. Tim cewek dalam 3on3 kalah WO lawan 2006 karena gak ada yang datang pemainnya :( .

6. Ceky
Udah kalah di babak pertama.

7. Catur
Malah gak ada sama sekali yang ikutan main catur di angkatan kita, entah kenapa kok gak ada yang mewakili, padahal kan gak mengeluarkan keringat banyak, tp cukup memeras otak :D.

8. DotA
Dapet juara 2 setelah kalah di final lawan 2005.
9. CS
Gak ada perwakilan di final. Sempat terjadi losses dari panitianya karena kita dah menunggu lama dan temen-temen dah pulang, ketika mau main temen-temen dah gak ada di tempat karena dah nunggu lama banget.

Jadi, kalau misalnya voli nanti sabtu kita menang tim cowok dan ceweknya, maka insyaallah dipastikan generator akan jadi juara umum. Amin. Smoga tercapai dan kita bisa memberikan kenangan terindah pada angkatan kita.

Generator, jep ajep ajep ajep ajep!!

Selasa, 04 November 2008

Kabar-kabari..

Selasa, 04 November 2008
Assalamualaikum Wr. Wb.
Sebelumnya admin minta maaf banget dah lama g update blognya generator ini :D, mohon bantuan dari temen2 buat jadikan blog ini jadi lebih mantep dari segi desainnya,isinya,dan lain2nya. Mohon kritikannya dari kalian yang pedes atau sedeng atau g pedes (emg mw bikin rujak?) :D.
Matur suwun bwt partisipasi kalian,smoga blog ini bisa berjalan dengan lancar n jangan pernah bosan2 untuk mengunjungi dan melihat blog ini.
Waalaikumsalam Wr. Wb.

Atas nama generator,



Admin..